Monday, 2 March 2015

Selamat, CHELSEA FC !

Selamat untuk apa?
Pada Hari Minggu 01 Maret 2015, pukul 23.00 WIB saya sudah nangkring didepan salah satu stasiun TV swasta terkemuka yakni SCTV. Untuk apa? Menonton Final Piala Liga antara salah satu klub favorit saya CHELSEA melawan klub medioker yang penampilannya sedang menanjak TOTTENHAM HOTSPUR. 

Saya rela begadang dan meninggalkan beberapa tugas saya. Dan, pengorbanan itu tidak sia-sia. CHELSEA menang 2-0 atas klub medioker tersebut! Walaupun medioker, tetapi pertemuan terakhir antara Chelsea dan Tottenham diakhiri kemenangan Tottenham 5-3 (di ajang Barclays Premier League).

Apa yang membuat saya kecewa?
Gol pertama terjadi di akhir masa Injury Time babak pertama oleh sepakan John Terry. Tetapi gol kedua Chelsea dianggap sebagai sebuah own goal bek Tottenham. Menurut saya pribadi, seharusnya itu bukan merupakan suatu own goal melainkan sebuah gol yang seharusnya dicetak atas nama Diego Costa.  hehehe...


No comments:

Post a Comment